Logo

Desa Pattiro Deceng

Kabupaten Maros

Home

Profil Desa

Infografis

Listing

IDM

Berita

Belanja

PPID

110 Ekor Hewan Ternak Sapi di Desa Camba Maros di Vaksin

110 Ekor Hewan Ternak Sapi di Desa Camba Maros di Vaksin

Invalid Date

Ditulis oleh Administrator

Dilihat 97 kali

110 Ekor Hewan Ternak Sapi di Desa Camba Maros di Vaksin

Experience, Maros – Dalam Rangka Percepatan Penanggulangan penularan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang menyerang hewan ternak sapi. Senin, 7 Oktober 2022, di laksanakan kegiatan Vaksinasi di desa Pattiro Deceng, Kec.Camba, Kab. Maros. Dua hari Sebelum dilaksanakan kegiatan vaksinasi para kepala Dusun di tiga dusun mensosialisasikan kegiatan tersebut dan Alhamdulillah masyarakat menyambutnya dengan positif. Pemberian suntikan vaksin khusus ternak sapi ini dilaksnakan di Dusun Satoa,Dusun Maddenge dan Dusun ujung. Adapun Jumlah hewan Ternak Sapi yang di vaksin sekitar 110 Ekor.

Kegiatan vaksininasi pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) ini, dilaksanakan oleh Tim Gabungan yang terdiri dari, Bidang Peternakan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Maros, TNI (Babinsa) Dan Polri (Bhabinkamtibmas). Turut serta mendampingi Perangkat Desa dan PPL Desa Pattiro Deceng.

Dari informasi yang berhasil dihimpun,Kegiatan dilaksanakan pada pukul 08.30.WITA dan Berakhir pada pukul 17.30 WITA. Agar kegiatan dapat berjalan efektif maka tim di bagi menjadi dua kelompok dan berkeliling ke rumah warga masyarakat yang memiliki sapi. Selanjutnya petugas kesehatan hewan memeriksa sapi, jika sapi-sapi tersebut dalam keadaan sehat maka petugas akan menyuntik vaksin pada sapi tersebut.

Vaksin kali ini diperuntukkan bagi sapi yang sehat untuk memberikan kekebalan tubuh sapi, agar tidak terinfeksi penyakit kuku dan mulut yang saat ini sedang menyerang hewan ternak khususnya sapi.

Selain Kegiatan Vaksinasi Dilaksanakan juga pendataan Bagi warga yang ingin mengasuransikan Ternak nya Dalam Perogram AUTSK (Asuransi Usaha Ternak Sapi/Kerbau), Merupakan upaya pemerintah untuk memberikan perlindungan dan pemberdayaan petani terutama yang mengusahakan ternak sapi dan kerbau.

Abdul kadir, Selaku Kepala Desa Pattiro Deceng berterima kasih kepada Tim Gabungan telah melaksanankan giat vaksinasi pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku di desa Pattiro deceng, ini adalah usaha kita bersama dalam mencegah penularan PMK. Disamping itu ini adalah bentuk pelayanan kita kepada masyarakat dalam menangani wabah PMK yang sedang terjadi. (**/ANCHANK)

Bagikan:

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Logo

Desa Pattiro Deceng

Kecamatan Camba

Kabupaten Maros

Provinsi Sulawesi Selatan

© 2025 Powered by PT Digital Desa Indonesia